
Mahasiswa S1 Sastra Inggris Unimus Dhefiandrea Diva Brilliant Nizza dan Ibanissa Fatma Salmarasti Mengikuti kegiatan Ahmad Dahlan International Youth Camp 2024 (ADIYC) yang diselenggarakan pada tanggal 3-5 Oktober 2024 di Kulon Progo, Yogyakarta. ADIYC ini sendiri merupakan program yang menjadi ajang bagi para pemuda dari berbagai penjuru dunia untuk mengembangkan skill, keterampilan, kepemimpinan, merpeluas kolaborasi antar negara, dan dapat mengusung masalah atau isu-isu global yang sedang terjadi. Tema dari acara ini adalah “Exploring Skills of Youngsters for Addressing Global Challenges”, acara ini berfokus pada mengupgrade kreativitas serta kemampuan dalam pemecahan masalah pada generasi muda.